Film & Music

3 Film Karya Anak Bangsa yang Bakal Tayang di Layar Lebar Internasional

×

3 Film Karya Anak Bangsa yang Bakal Tayang di Layar Lebar Internasional

Sebarkan artikel ini




Jakarta, Fireflycinema

Ajang bergengsi bagi para sineas Asia melalui Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF) 2024 memasuki edisi ke-19 dengan tema ‘Metanoia’.

Menghadirkan 180 film dari 25 negara dalam program kompetisi dan non-kompetisi, JAFF terus menjadi sebuah ruang kolaborasi seni, budaya, dan pariwisata, sekaligus panggung untuk memamerkan transformasi sinema Asia

Sebagai bentuk dukungan bagi wadah para sineas muda, Telkomsel melalui MAXStream Studios berhasil menggelar Secinta Itu Sama Sinema (SISS).


Melalui proses seleksi yang ketat, terpilih lah tiga film pendek karya anak bangsa yang siap menghiasi layar lebar, baik di kancah nasional maupun internasional.

Ketiga film pendek tersebut adalah:

“Little Rebels Cinema Club” karya Khozy Rizal

“Film Wajib Tonton Sebelum Mati” karya Razny Mahardhika

“Final Draft” karya Hanna Chintya

“Ini adalah sebuah komitmen kami untuk membuka peluang melalui Maxstream. Dan ini menunjukkan bahwa MAXStream Studios berperan sebagai platform yang tidak hanya mendukung sineas berpengalaman tetapi juga memberikan kesempatan kepada sineas muda yang memiliki potensi besar,” ujar Lesley Simopson selaku Vice President Digital Lifestyle Telkomsel ditemui InsertLive di kawasan Menteng, Jakarta Pusat (9/1)

Program tersebut juga didukung penuh oleh Giring Ganesha sebagai Wakil Menteri Kebudayaan yang sangat mendukung penuh untuk memastikan bahwa pemerintah akan terus mendorong dan berkolaborasi untuk memajukan perfilman Indonesia.

“Mudah-mudahan di tahun 2025 ini kita Kementerian Kebudayaan, bisa berkolaborasi dengan swasta untuk mendukung terus perfilman Indonesia. Dan kita sudah punya Dirjen khusus yang fokus terus untuk mengirim para talenta-talenta film Indonesia ke luar negeri,” ujar Giring Ganesha selaku wakil Kementerian Kebudayaan

MAXStream Studios sendiri akan terus menghadirkan program ‘Secinta Itu Sama Sinema’ sebagai wujud komitmen terhadap pertumbuhan industri kreatif Indonesia sebagai visi Telkomsel untuk menciptakan masa depan yang gemilang dengan memperdayakan masyarakat Indonesia.

(Fireflycinema)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *