Korea

Ketika Gangster Insaf Jatuh Cinta, Bucin hingga Meleyot

×

Ketika Gangster Insaf Jatuh Cinta, Bucin hingga Meleyot

Sebarkan artikel ini


Jakarta, Fireflycinema

Drama My Sweet Mobster yang dibintangi Uhm Tae Goo dan Han Sun Hwa baru saja tamat. Namun, gaungnya masih terasa hingga saat ini, termasuk di Indonesia. Drama bergenre komedi romantis ini memang sangat menarik perhatian dan membuat penonton wanita terserang virus terteguh-teguh (plesetan dari nama Uhm Tae Goo) dan mengaku susah move on dari drama yang tayang di JTBC ini.

Drama ini mengisahkan tentang Seo Ji Hwan ( Uhm Tae Goo) mantan gangster yang memilih insaf dan membangun perusahaan sosis bernama Rusa Haus. Perusahaan ini mempekerjakan para narapidana dengan tujuan agar mereka meninggalkan kehidupan lama dan memulai hidup yang baru.

Sementara itu ada Ko Eun Ha (Han Sun Hwa) yang bekerja sebagai konten kreator anak-anak. Sayangnya, karier Ko Eun Hwa sebagai konten kreator memang kurang bersinar, tetapi itu tidak menjadi masalah. Ko Eun Ha yang dikenal dengan nama Nona Mini sangat menikmati pekerjaannya karena dia menyukai anak-anak. Dia ingin berbagi kebahagiaan tentang masa kecilnya yang dihabiskan dengan sahabatnya, anak laki-laki yang selalu menemaninya di kala dirinya kesepian.


Di sisi lain ada juga Jaksa Jang Hyun Woo ( Kwon Yul) yang ternyata memiliki pandangan berbeda tentang Seo Ji Hwan karena kejadian di masa lalu. Ketiganya akan saling terkait satu sama lain di drama 16 episode ini.

Kisah Klasik dan Masa Lalu




My Sweet Mobster/ Foto: JTBC Drama

Drama yang disutradarai Kim Young Hwan dan Kim Woo Hyeon ini diadaptasi dari web novel dan juga webtoon. Drama ini dimulai dengan kisah klasik, kesalahpahaman antara pemeran utama pria dan pemeran utama wanita, Seo Ji Hwan dan Nona Mini. Pada saat itu, Seo Ji Hwan mendapat informasi bahwa salah satu anak buahnya kembali mengonsumsi narkoba dan berusaha mencari tahu keberadaan anak buahnya itu. Seo Ji Hwan mendatangi klub malam yang dikelola mantan gengnya yang kini jadi musuh bebuyutan.

Saat Seo Ji Hwan mencari anak buahnya, Ko Eun Ha juga datang ke klub karena janjian dengan temannya, Miho. Ko Eun Ha masih mengenakan kostum polisi karena habis menyelesaikan kontennya.

Saat Eun Ha datang, terjadi keributan dan Eun Ha melihat Seo Ji Hwan memegang pecahan botol, sementara di sampingnya terdapat pelayan yang terluka. Eun Ha salah paham dan menduga bahwa Ji Hwan yang melakukan keributan di klub tersebut sehingga mendadak ia didorong maju karena mengenakan seragam polisi dan memborgol Ji Hwan.

Dari situlah terjadi kesalahpahaman antara Seo Ji Hwan dan Ko Eun Ha, setiap mereka bertemu. Bahkan, Seo Ji Hwan meminta agar Ko Eun Ha menjaga jarak darinya.

Namun, perasaan berbeda dirasakan Seo Ji Hwan saat melihat Ko Eun Ha sedang bermain bersama anak-anak di sebuah festival. Ko Eun Ha pun memiliki pandangan yang berbeda setelah dirinya dibantu Seo Ji Hwan saat diserang sejumlah orang tua, yang anaknya keracunan susu yang dipromosikan dirinya.

Drama ini juga mengangkat kisah cinta segitiga khas romcom, yang melibatkan Seo Ji Hwan, Ko Eun Hwa, dan Jaksa Jang Hyun Woo.

Drama ini tipe drama yang ringan dengan plot yang sederhana, selayaknya drama romcom kebanyakan. Plotnya pun bisa dibaca dan klise, dari salah paham, jadi suka dan terkait masa lalu.

Tapi drama My Sweet Mobster ini dikemas manis, romcomnya dapat, pesannya dalam dan menghibur. Walau plotnya bisa kebaca tapi ceritanya rapi dan nggak saling tumpang tindih. Kisah cinta atau romancenya, konflik sampai kehidupan pribadi hyungnim dan skuadnya ( Seo Ji Hwan dan anak buahnya) itu berjalan sesuai alur, sehingga tidak membosankan dan enak dinikmati. Buat drama genre romcom, ini fresh dan sangat menghibur.

Pesona Uhm Tae Goo Jadi Gangster Insaf yang Bucin




Uhm Tae GooUhm Tae Goo/ Foto: Instagram @teamhope_ent

Drama My Sweet Mobster tak hanya populer di Korea Selatan, tetapi juga di seluruh dunia termasuk Indonesia. Bahkan, drama yang ditulis oleh Na Kyung ini menduduki peringkat pertama di 110 negara yang ditayangkan sebuah OTT Global.

Sejumlah netizen menyebutkan bahwa Uhm Tae Goo adalah salah satu daya tarik dari drama My Sweet Mobster.

My Sweet Mobster merupakan drama komedi romantis pertama Uhm Tae Goo. Aktor kelahiran 9 November 1983 ini, memang lebih terkenal dengan perannya di drama atau film dark action sebagai gangster atau villain dan berdarah-darah.

Tak heran, banyak yang penasaran dengan akting sang aktor di drama tersebut.

Karakternya sebagai Seo Ji Hwan, mantan gangster berusia 36 tahun yang tak pernah mengenal cinta, dan sibuk mengurus bisnis dan anak buahnya membuat penonton dibuat gemas dan takjub dengan akting sang aktor. Uhm Tae Goo mampu memerankan karakter yang keras dan garang sebagai mantan gangster, tapi malu-malu dan polos soal urusan cinta. Belum lagi karakternya yang tantruman kalau sudah berurusan dengan Ko Eun Ha dan cemburu dengan pak Jaksa. Ia bisa menggambarkan hal tersebut melalui mimik wajah, mata, gestur tubuh, suaranya yang khas dan jadi favorit penonton.

Uhm Tae Goo pun mampu membuat penonton tersenyum karena perannya sebagai mantan gangster tapi hati Hello Kitty.

Ia pun terlihat uwu saat adegan mencari Eun Ha yang pergi ke hutan. Dan saat itu, Eun Ha menyatakan bahwa dirinya mulai jatuh cinta dengan Seo Ji Hwan saat pertama kali ditolong. Mendengar pengakuan itu, Seo Ji Hwan yang sedang menggendong Ko Eun Ha langsung meleyot dan lemas. Hal itu membuat Ko Eun Ha gemas dan mencium Seo Ji Hwan. Lagi-lagi, Seo Ji Hwan kembali meleyot.

Adegan ini membuat penonton Indonesia menyebut Uhm Tae Goo sebagai bahu gangster tetapi kaki nutrijel.

Meski dianggap sebagai magnet dalam drama ini, Uhm Tae Goo dinilai masih kaku saat adegan ciuman. Uhm Tae Goo pun menyadari hal ini.

Dalam wawancara terbarunya, pria yang terkenal pemalu ini mengakui bahwa dirinya juga masih gemetar.

“Aku sangat gugup tetapi tidak menunjukkannya. Orang lain mungkin juga merasa gugup. Aku merasa malu,” ujarnya.

Terlepas dari itu, Uhm Tae Goo mampu menampilkan akting yang baik dan membuat penggemarnya melihat sisi baru dari sang aktor.

Chemistry yang Kuat




My Sweet MobsterMy Sweet Mobster/ Foto: JTBC Drama

Salah satu kekuatan drama My Sweet Mobster adalah chemistry antar pemainnya. Uhm Tae Goo dan Han Sun Hwa sebagai pemeran utama memiliki chemistry yang kuat satu sama lain. Keduanya mampu saling mengisi dan membuat penonton terbuai dengan naik turun kisah cinta mereka. Penonton dibikin baper saat mereka mesra dan menangis saat keduanya menghadapi masalah. Tak ada yang berusaha menonjol sendiri.

Ini memang bukan pertama kali keduanya dipasangkan dalam drama. Mereka pernah beradu akting dalam drama Save Me 2.

Uhm Tae Goo dan Kwon Yul, yang bersaing mendapatkan hati Ko Eun Ha juga memiliki chemistry pas. Keduanya bisa menggambarkan persaingan yang sengit tapi juga lucu.

Para anak buah Seo Ji Hwan, Ko Il Young (Kim Hyun Jin), Kwak Jae Soo (Yang Hyun Min), Jung Man Ho (Lee Yoo Joon), Yang Hong Ki (Moon Dong Hyeok), dan Lee Dong Hui (Jae Chan) juga mampu menampilkan chemistry yang mumpuni.

Hyungnim dan Skuad sukses menggambarkan kekompakan, kesetiaan, perhatian dan terlihat seperti keluarga sungguhan.

Bukan Sekadar Romcom




Drama Korea My Sweet MobsterDrama Korea My Sweet Mobster/ Foto: dok. JTBC

My Sweet Mobster memang drama bergenre komedi romantis. Tetapi, drama ini bukan sekadar romcom biasa.

Drama ini memiliki pesan dan cerita yang penuh makna. Dari awal episode, diperlihatkan perjuangan Seo Ji Hwan dan anak buahnya dalam menghadapi tanggapan miring orang-orang di sekitar soal status mereka sebagai narapidana. Hal itu membuat mereka sangat berhati-hati dalam bertindak. Meski demikian, tak mudah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat yang tetap sinis dan menganggap sebelah mata.

Seo Ji Hwan pun selalu memberikan semangat dan maju paling depan saat anak buah dan pegawainya menghadapi masalah. Terdapat juga kata-kata bijak di dalamnya.

Seperti saat produk mereka tak laku dan ditolak karena video pertengkaran anak buah Seo Ji Hwan menjadi viral.

“Kita mungkin bersabar 100 kali, tapi jika kehilangan kesabaran sekali, orang hanya akan fokus akan hal itu,” ujar Seo Ji Hwan sedih.

Diperlihatkan juga suasana yang hangat dan kekeluargaan yang kuat dalam perusahaan dan juga di rumah Seo Ji Hwan.

Seo Ji Hwan membeli sebuah rumah besar yang ditempati saat kecil dan membiarkan anak buahnya tinggal bersamanya. Mereka berbagi tugas dan saling melengkapi satu sama lain, serta melakukan aktivitas seperti keluarga pada umumnya, seperti sarapan bareng dan piknik bersama.

Drama ini juga memperlihatkan suasana kebersamaan, kehangatan, kepercayaan, saling membantu di saat kesulitan dan memaafkan.

Drama ini ditutup dengan ending yang manis tanpa kisah cinta yang menye-menye. Pasangan di drama ini pun menyelesaikan masalah mereka secara dewasa, tanpa harus menghilang atau lari ke pria kedua yang memberikan kenyamanan seperti di drama pada umumnya.

Dalam drama ini, baik Seo Ji Hwan maupun Ko Eun Ha sama-sama tegas dengan perasaan mereka masing-masing, dan tak memberikan pihak ketiga tempat di hati mereka.

Terlepas dari itu, drama ini bukan berarti tak punya kekurangan. Di awal-awal episode mungkin terkesan garing dan agak lambat, tapi itu tertutup di episode-episode selanjutnya.

My Sweet Mobster drama yang ringan, yang ditonton tanpa harus memikirkan teori dan plot twist tapi ditutup ending yang manis.

Drama ini memang cocok untuk yang ingin me time tanpa memikirkan masalah yang berat yang bikin beban mental dan pikiran.

(fik/fik)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *