Jakarta, Fireflycinema –
Taemin SHINee sukses menggelar konser solo perdananya di Indonesia. Konser bertajuk Ephemeral Gaze itu berlangsung di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada Sabtu (26/10).
Taemin memulai konsernya pukul 19.00 WIB, ia membawakan deretan lagu Javu, Guilty, dan Advice. Setelah penampilan pembuka, Taemin menyapa para penggemarnya yang disebut TAEMate.
Pelantun lagu WANT itu mengaku senang bisa kembali bertemu dengan penggemarnya setelah delapan tahun berlalu. Sebelumnya, Taemin ke Indonesia dalam rangkaian konser tur SHINee World V pada November 2016.
Taemin pun menyerukan kata-kata dalam Bahasa Indonesia, seperti ‘mantap’ dan ‘apa kabar’ yang membuat TAEMate heboh.
“Jakarta! Mana suaranya? Mantap! Apa kabar Jakarta? Saya Taemin. Sudah lama ya, aku pernah ke sini 2014, jadi aku sangat bersemangat hari ini. Kalian juga sudah menunggu aku kan?” kata Taemin.
“Jadi saya 2014 dan 2016 ke sini, sudah delapan tahun, ya?” imbuhnya.
Taemin melanjutkan penampilannya dengan lagu-lagu yang telah dinantikan para penggemar, seperti Goodbye, IDEA, Heaven, I’m Crying, Clockwork, The Unknown Sea, G.O.A.T, dan masih banyak lagi.
Pria kelahiran 18 Juli 1993 itu tampak energik di setiap penampilannya. Terasa sekali bahwa Taemin ingin memberikan yang terbaik untuk para penggemar setianya.
Para penggemar juga tak kalah semangat dengan teriakkannya sambil mengangkat light stick resmi Taemin.
Menjelang akhir konser, Taemin berpamitan dengan para penggemar. Ia bersyukur atas malam penuh kenangan manis bersama penggemarnya di Jakarta.
“Terima kasih telah menunggu saya, mendukung dan mencintai saya dengan cinta yang tidak berubah itu. Saya benar-benar mencintai kalian, dan saya berterima kasih,” ujarnya.
Taemin kemudian berjanji akan datang lagi ke Jakarta. Para penggemar pun girang mendengar keinginan Taemin kembali ke Jakarta untuk konser berikutnya.
“Saya juga berusaha supaya lebih sering mampir ke sini. Saya juga akan berusaha menjadi artis yang bisa memberikan inspirasi untuk kalian,” kata Taemin.
“Berkat kalian, saya bisa mendapatkan energi dan kenangan indah. Kalian juga bahagia kan sekarang? Lain kali (konser) akan dateng lagi kan? Janji?” pungkasnya.
(KHS/KHS)