Film & Music

Efek yang Dirasakan Orlando Bloom Saat Turunkan Berat Badan 25kg demi Film ‘The Cut’

×

Efek yang Dirasakan Orlando Bloom Saat Turunkan Berat Badan 25kg demi Film ‘The Cut’

Sebarkan artikel ini




Jakarta, Fireflycinema

Orlando Bloom membintangi sebuah film terbaru berjudul ‘The Cut’ yang berkisah soal petinju. Ia mengaku sampai harus menurunkan berat badan hingga sekitar 25 kg demi peran di film tersebut.

Siapa sangka, alur kisah di film tersebut juga menceritakan soal bagaimana usaha seorang petinju untuk menurunkan berat badan. Karakter Bloom diceritakan sedang berada di ambang keterpurukan saat dirinya berusaha menurunkan berat badan untuk persiapan pertandingan besar. Usaha untuk menurunkan berat badan itu diawasi dengan ketat oleh seorang pelatih licik (Joh Turturro).

“Pada dasarnya, saya mengurangi makanan selama periode tiga bulan hingga sebelum syuting, (ketika) berat badan saya paling ringan. Berat badan saya turun 23 kg, dan berat badan saya sekitar 87 kg saat saya mulai,” kata Bloom dilansir dari Variety pada Selasa (10/9).


“Jadi, berat badan saya turun cukup banyak, dan saya juga mengalami tantangan mental,” sambungnya.

IKUTI QUIZ

Sean Ellis sebagai sutradara mengungkapkan bahwa film tersebut dibuat dengan kronologi terbalik. Hal itu membuat Bloom harus menaikkan berat badan seiring berjalan waktu.

“Ia (Orlando Bloom) tidak mungkin bekerja saat berdiet. Jadi, ia datang kepada kami saat ia paling ringan, lalu ia mulai makan. Itu berarti kami harus merekam film dengan bagian akhir terlebih dahulu dan bagian awal film di bagian akhir. Selama 25 hari saat kami merekam, ia menambah kalori. Lalu, ia diedit secara terbalik.” ungkap Ellis.

Ada banyak efek yang dirasakan Bloom ketika ia harus menurunkan berat badan secara drastis. Ia mengaku sampai mengalami gangguan mental karena hal tersebut.

“Saya lebih terkejut dengan aspek mentalnya, seperti kurang tidur, dan bukan kalori yang terkuras. Ada banyak hal yang terjadi di otak Anda… menjalani pola pikir seperti itu untuk sementara waktu sangatlah menantang.” kata Bloom.

Di lain hal, sejumlah adegan di film The Cut dinilai cukup menegangkan bagi sebagian penonton. Sejumlah adegan tersebut di antaranya momen Bloom menguras darah, mengonsumsi diuretik, dan memanipulasi tubuhnya sebelum ditimbang.

“Seseorang di barisanku pingsan!” kata Bloom.

“Ya, kami sempat mengalami hal yang lebih samar. Saya rasa kami harus mencantumkannya di poster film,”  tambah Ellis.

(ikh/ikh)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *