Korea

Ini Isi CCTV Lengkap soal Sisi Gelap Seungri di Film Dokumenter Burning Sun

×

Ini Isi CCTV Lengkap soal Sisi Gelap Seungri di Film Dokumenter Burning Sun

Sebarkan artikel ini




Jakarta, Fireflycinema

Skandal kasus Burning Sun yang menyeret nama Seungri kembali disorot publik.

Kasus yang sudah redup selama beberapa tahun lalu itu kembali menjadi bahan omongan setelah BBC News merilis film dokumenter Burning Sun pada Minggu (19/5).

Dokumenter itu membongkar lebih dalam soal tindakan keji yang dilakukan Seungri terhadap beberapa wanita.


Selain itu terungkap pula isi pesan, rekaman video hingga foto yang sebelumnya tidak pernah diketahui oleh publik.

Gegara dokumenter tersebut, publik dibuat geram dan kesal atas tindakan Seungri, Jung Joon Young, Choi Jong Hoon hingga keterlibatan polisi senior Korea.

Terlebih saat sebuah CCTV Seungri ditayangkan. Video itu memperlihatkan Seungri yang bertindak kasar pada seorang wanita.

Ia menarik paksa hingga nyaris memukul wanita yang mengenakan pakaian putih tersebut.

Selain itu juga ditayangkan beberapa cuplikan video para tersangka Burning Sun tengah bermesraan dengan beberapa wanita.

@jtbcnews_official

영국 BBC가 최근 공개한 버닝썬 관련 다큐멘터리 영상이 주목을 받고 있습니다. 경찰과의 유착 관계를 밝히는 데 가수 고 구하라 씨가 실마리가 됐다는 내용과 사건의 핵심 인물이었던 승리 관련 영상도 공개됐습니다. [화면출처 유튜브 ‘BBC World Service’] #JTBC뉴스 #소셜픽 #버닝썬 #폭로 #승리


♬ original sound – JTBC News

“Gua kira kisah kyk gini cuma di drakor aja, tpi ternyata di dunia nyata pun ada, sumpah benar² kacau bgt,” kata @gel***.

“Hukum di Korea berantakan,” komentar akun @use***.

Sementara itu Seungri dijatuhi hukuman penjara 18 bulan atas skandal Burning Sun. Ia sudah bebas dari penjara pada 9 Februari 2023.

Kala itu Seungri resmi keluar dari penjara dua hari lebih awal dari jadwal yang telah ditetapkan.

(agn/fik)




Tonton juga video berikut:






Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *