Jakarta, Fireflycinema –
Pangelaran Sabang Merauke bertajuk The Indonesian Broadway akan kembali digelar pada 17 dan 18 Agutsus 2024 di JIEXPO Convention Center & Theater Jakarta. Selain menampilkan kekayaan budaya Indonesia, pengelaran yang diinisiasi iForte dan BCA ini juga akan menyuguhkan pertunjukan kolosal ala Broadway.
Adapun sebanyak 27 penari dari seluruh Indonesia berhasil lolos seleksi ketat yang dinilai oleh juri-juri ternama, seperti Didik Nini Thowok, penari senior; Isyana Sarasvati, penyanyi dan musisi Indonesia; Giok Hartono, pemerhati seni; Rusmedie Agus, sutradara Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway; dan Sandhidea Cahyo Narpati, koreografer Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway.
Pegelaran Sabang Merauke awalnya digelar di Prambanan. Acara ini kemudian berkembang dan besar sehingga mengambil tempat di Jakarta.
Dari sisi dunia hiburan Tanah Air, presenter Indra Bekti ambil bagian dalam pagelaran ini. Ia akan tampil sebagai salah satu tokoh pewayangan yang ada dalam budaya Jawa.
Indra Bekti masih merahasiakan peran yang akan ia ambil sebagai kejutan sampai pementasan nanti. Tokoh pewayangan tersebut yang jelas sudah cukup populer bagi masyarakat.
Ini jadi debut Indra Bekti di Pagelaran Sabang Merauke. Tak hanya pentas atau peran, Bekti juga kabarkan akan memberikan kejutan di atas panggung kepada penonton.
(yoa/yoa)