Jakarta, Fireflycinema –
Netflix kembali merilis film Indonesia bertajuk The Shadow Strays pada hari ini, Kamis (17/10).
Film bergenre aksi ini disutradarai oleh Timo Tjahjanto dan dibintangi oleh Aurora Ribero, Hana Malasan, Adipati Dolken, hingga Taskya Namya.
Sebelum tayang secara global di Netflix, film ini lebih dulu diputar secara terbatas di Toronto International Film Festival pada September lalu.
The Shadow Strays/ Foto: Dok. Netflix
|
Sinopsis The Shadow Strays bercerita tentang kisah seorang pembunuh bayaran muda dengan nama panggilan 13 (Aurora Ribero).
IKUTI QUIZ
Pada suatu misi bersama instruktur Umbra (Hana Malasan), 13 melakukan sebuah hal yang dilarang oleh organisasi tempatnya bernaung, The Shadows, hingga membuatnya dibebastugaskan.
Saat tak mendapat tugas baru, 13 berkenalan dengan seorang bocah bernama Monji (Ali Fikry) yang hidup sendiri setelah ibunya dibunuh oleh sekelompok orang.
Keesokan harinya, Monji yang punya dendam kepada pembunuh ibunya tiba-tiba menghilang. 13 yang sudah punya ikatan batin dengan Monji pun mencari keberadaan bocah tersebut.
The Shadow Strays/ Foto: Dok. Netflix
|
Dalam misi mencari Monji, 13 bertemu Jeki (Kristo Immanuel) yang ternyata adalah kaki tangan kelompok yang membunuh ibu Monji.
13 pun harus menghadapi kelompok tersebut yang berisi orang-orang penting di Jakarta sambil juga diburu oleh The Shadows karena kekacauan yang ia buat.
(dia/agn)