Film & Music

‘Squid Game’ Dituduh Jiplak Film India, Plot hingga Karakter Dianggap Mirip

×

‘Squid Game’ Dituduh Jiplak Film India, Plot hingga Karakter Dianggap Mirip

Sebarkan artikel ini




Jakarta, Fireflycinema

Serial Korea Squid Game dituding plagiat film India bertajuk Luck rilisan 2009. Tuduhan itu diajukan sutradara India Soham Shah ke pengadilan federal di New York pada Jumat (13/9).

Sementara itu, Squid Game 2 akan tayang sekitar dua bulan lagi.

“Plot utama, karakter, tema, mood, latar, dan kejadian dalam Squid Game sangat mirip dengan Luck. Sehingga, mustahil kemiripan itu kebetulan belaka,” tutur Soham Shah kepada Bloomberg.


Soham Shah menuntut ganti rugi yang tidak ditentukan dan mendesak pengadilan menerbitkan perintah untuk mencegah Netflix melanggar hak cipta dalam memasarkan dan menayangkan Squid Game.

IKUTIĀ QUIZ

Di sisi lain, Netflix yang menayangkan Squid Game membantah tuduhan itu. Netflix berjanji akan menanggapi tudingan tersebut dengan serius.

“Klaim itu tidak berdasar,” kata juru bicara Netflix dalam sebuah pernyataan.

“Squid Game diciptakan dan ditulis oleh Hwang Dong Hyuk dan kami bermaksud untuk membela masalah ini dengan tegas,” lanjutnya.

Sebelumnya, Hwang Dong Hyuk mengatakan Squid Game sejatinya sudah ditulis sejak 2009. Kala itu, ia menyiapkannya sebagai film.

Namun, ia kemudian mengubah itu menjadi format serial televisi setelah Netflix masuk Korea Selatan pada 2016.

Squid Game season 2 dipastikan tayang akhir tahun ini. Sekuel tersebut secara resmi diumumkan bakal rilis pada 26 Desember, menandakan musim kedua Squid Game akan hadir tiga tahun setelah penayangan season pertamanya.

(yoa/fik)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *