Film & Music

Yura Yunita Ternyata Bisa Naik Reog di Pagelaran Sabang Merauke

×

Yura Yunita Ternyata Bisa Naik Reog di Pagelaran Sabang Merauke

Sebarkan artikel ini



Jakarta, Fireflycinema

Penyanyi Yura Yunita memberikan penampilan memukau pada acara Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway 2024.

Yura menjadi salah satu artis yang ikut memeriahkan pentas tersebut. Pada acara ini Yura ditantang untuk tampil berbeda. Benar saja, aksi panggungnya berhasil mengundang kagum para penonton yang datang.

Yura memulai penampilannya dengan menyanyikan Lancang Kuning asal Riau. Lagu itu dilantunkan dengan diiringi alat musik tradisional akordeon, gendang melayu/babano dan rebana marawis.


Wanita 33 tahun itu lalu berganti peran menjadi seorang biduan asal Sunda dengan menyanyi lagu miliknya yang berjudul Bandung. Tak berselang lama, penonton lalu dibuat terkejut dengan penampilan Yura yang mewakili daerah Jawa Timur.

Ia tampil dengan terbang menggunakan sling sambil menyanyikan lagu Walang Kekek. Sambil memperlihatkan kebolehan menarinya, Yura lalu menaiki Reog Ponogoro. Ia lalu mengakhiri penampilannya dengan menyanyi lagu Aku Papua.




Yura Yunita Ternyata Bisa Naik Reog di Pagelaran Sabang Merauke/ Foto: Agustin Dwi Anandawati

Selain Yura Yunita, Pagelaran Sabang Merauke juga dibintangi oleh penyanyi ternama Isyana Sarasvati. Ia tampil membawakan beberapa lagu daerah mulai dari Melati Suci, Bubuy Bulan, dan Hela Rotane asal Maluku.

Isyana juga memperlihatkan kebolehan menarinya di berbagai lagu yang dinyanyikan. Bukan hanya sekadar menyanyi, Isyana juga tampil sebagai sosok pahlawan Fatmawati dan Martha Christina Tiahahu.




Yura Yunita Ternyata Bisa Naik Reog di Pagelaran Sabang MeraukeYura Yunita Ternyata Bisa Naik Reog di Pagelaran Sabang Merauke/ Foto: Agustin Dwi Anandawati

Dipersembahkan oleh iForte, Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway 2024 mengusung tema Pahlawan Nusantara. Acara ini digelar pada 17-18 Agustus 2024 di JIEXPO Theater Jakarta.

(agn/arm)




Tonton juga video berikut:




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *